Rabu , April 24 2024
Home / Nasional / Pesona Gunung Batur

Pesona Gunung Batur

BP_Bali——-Bali merupakan pulau surga, selain keindahan partainya, mulai dari Sanur, Kuta, Amed dan lainnya. Kita juga bisa merasakannya dari tempat ketinggian. Lihat saja Gunung Agung, Abang, Batukaru serta Batur. Gunung Batur merupakan gunung yang memiliki kaldera tepian terluas di Bali.

Perjalanan ke Batur dari Denpasar bisa kita capai dengan membelah pulau Bali melalui Ubud serta akses lainnya, ada juga yang memilih melipiri Bali dari timur kemudian membelahnya melalui tengah. Gunung yang memiliki ketinggian 1.717 meter dari permukaan laut (mdpl) merupakan gunung startovulcano, letusan besar terjadi pada tahun 2000.

Gunung ini terletak di barat laut Gunung Agung. Batur memiliki luas kaldera berukuran 13,8 x 10 km dan merupakan salah satu yang terbesar di Dunia. Batur memiliki pematang kaldera, tingginya berkisar antara 1.267 m – 2.152 meter yakni di puncak Gunung Abang.

Perjalanan dari Pura Jati memakan waktu lebih kurang empat jam, kita akan bertemu dengan bibir kawah Gunung Batur. Tidak sulit mendaki gunung ini, pada malam hari banyak pendaki bisa kita ikuti jejaknya, dengan mengikuti lampu senter yang dipakainya.

Perjalanan siang juga pernah saya lakukan, namun jarang sekali orang summit di siang hari, saya kira sedikitnya ada dua alasan, pertama panas, kedua karena monyet ekor panjang selalu datang bergerombol karena ingin mendapatkan makanan dari pendaki, hal ini sangat mengganggu, karena jika kita lengah sedikit pastilah logistik kita ludes dibawa lari.

Sebenarnya bukan kita yang terganggu, tapi mereka terganggu konsentrasinya dalam mencari makanan di alam liar, banyak pendaki yang memberikan makanan serta sesajen yang membuat monyet ekor panjang menjenguk hidangan gugah selera.

Banyak pendaki summit di subuh hari, matahari terbit menjadi hadiah perjalanan lelah serta gunung Agung, Raung di Pulau Jawa dan Rinjani di Pulau Lombok siap menyapa anda jika cuaca cerah.

Pada pendakian malam maupun siang disarankan memiliki penunjuk jalan, jika anda sudah biasa tentunya lain cerita. Biayanya untuk satu sampai empat orang berkisar 500 ribu. Anda juga akan mendapatkan makanan ringan serta kopi sebagai teman di saat melihat sunrise.

Di bibir kawah sekitar pos besar di puncak kita juga bisa berjumpa dengan anjing khas Kintamani. Maklumlah, karena Batur terletak di Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli. Selamat  mencoba petualangan sederhana dengan panorama luar biasa. (FAI)

The following two tabs change content below.

About admin

Check Also

Pengamatan Burung SAI Dan Belantara Foundation

BP, Jakarta — Belantara Foundation dan Sekolah Alam Indonesia (SAI) tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) …