BP, Italia — AS Roma meraih kemenangan di kandang Genoa Stadion Luigi Ferraris pada Senin (22/11/2021) dini hari WIB. Dua gol kemenangan dibuat oleh pemain yang masuk dari bangku cadangan Felix Afena-Gyan.
Felix baru masuk lapangan pada menit ke-75 menggantikan Eldor Shomurodov. Pemain berusia 18 tahun ini menuntaskan umpan Mkhitariyan dengan tendangan first time. Felix membuat Roma unggul 1 gol pada menit ke-81. Felix membuat gol indah di menit ke-90+2 yang membuat Roma mantap dengan kemenangan 2-0 di kandang Genoa.
Aksi impresif Felix membuat AS Roma yang sempat kesulitan setelah kekalahan beruntun kembali optimis. Pemain muda yang bersinar ini akan membuat persaingan di lini serang menjadi lebih kompetitif dan membuat Mourinho mempunyai alternatif pemain yang berkualitas setara
(RWN)
admin
Latest posts by admin (see all)
- Perlu Kolaborasi Atasi Sampah Plastik - April 21, 2022
- Sentuhan Sang Ayah Cetak Juara Taekwondo - April 18, 2022
- Menhan Bertemu Dubes RRT - April 10, 2022