Jumat , Maret 29 2024
Home / Info komunitas / Ultah Perak Stacia Adakan Dongeng Edukasi Anak Di Kaki Gunung

Ultah Perak Stacia Adakan Dongeng Edukasi Anak Di Kaki Gunung

Oleh Fauzan Habib, anggota STACIA Universitas Muhammadiyah Jakarta.

Mendengar bahasa ‘dongeng’ pasti menjadi hal yang sangat mudah untuk langsung mengingatkan kita pada masa kecil dahulu, dimana ada beberapa cerita tentang Si Kancil dan Buaya, Bawang Merah dan Bawang Putih, Totto Chan dan lain sebagainya yang mungkin selalu kita dengar di sela-sela malam menjelang tidur, yang dibacakan oleh orang tua kita hingga kita terlelap dalam sebuah cerita pengantar tidur.

Dinginnya udara pagi di kaki Gunung Gede Pangrango menjadi permulaan di tiap harinya dirasakan oleh masyarakat Desa Gunung Ciputri, Pacet, Cianjur. Embun pagi bertemankan awan kabut selalu menjadi sahabat baik para petani wortel yang menjadi ciri khas di desa ini. Hari ini (2/10/2016) sebuah kegiatan dongeng ceria bersama Kak Fadlik bersama anak-anak desa menjadi sebuah rangkaian kegiatan peringatan milad perak Stacia (25 tahun Stacia) yang bertujuan memberikan edukasi melalui sebuah cerita tentang peduli terhadap sesama, peduli terhadap lingkungan, dan peduli terhadap alam sekitar.

Ditemani oleh Fauzan, Betet, Syifa, Sibia dan Dongi, Kak Fadlik memberikan dongeng seru menggunakan boneka hewan kepada 72 anak-anak yang hadir dalam kegiatan.

Selain dongeng diselipkan juga permainan yang membantu merangsang motorik kasar anak dalam hal kekompakan dalam sebuah tim. Sebuah kebahagiaan rasanya melihat senyum ceria anak-anak desa yang terhibur dengan dongeng kami.

Kegiatan memberikan dongeng kepada anak-anak merupakan sebuah bentuk penyelamatan ideologi anak-anak dalam berpikir yang harus sesuai dengan umurnya. Semoga akan lebih banyak lagi dongeng-dongeng edukasi untuk anak-anak yang menjadi generasi penerus bangsa ini agar menjadi anak yg kreatif, aktif dan semangat serta cinta terhadap bangsa dan negeri indonesia tercinta. (Fauzan Habib).

The following two tabs change content below.

About admin

Check Also

Pengajian Sevenist Berbagi Di Asrama Yatim

BP, Tangerang Selatan — Pengajian Bulanan Sevenist Club (Ikatan Alumni SMA 7 Jakarta) dilakukan di …