Rabu , Januari 15 2025
Home / Jabodetabek / Maling Bawa Bus Transjakarta Ke Pekalongan

Maling Bawa Bus Transjakarta Ke Pekalongan

BP, Jakarta — Bus Transjakarta dicuri dari poolnya dan dibawa kabur ke Pekalongan, Jawa Tengah. Polsek Ciracas, Jakarta Timur yang menangani kasus ini cepat menangkap pelaku dan menyita bus tersebut.

Pencurian itu dilakukan di Pool Bus Mayasari Bhakti Jalan Raya Bogor Kelurahan Susukan, Kecamatan Ciracas Jakarta Timur, Selasa 25 Juli namun baru dilaporkan Rabu 27 Juli pukul 22.00.

Informasi yang diperoleh bus merk Scania warna biru dengan nomor polisi B-7450-TGC itu diambil dari pool Selasa 25 Juli pukul 13.30.

Awalnya pelaku sudah berada di ruang kemudi dengan mesin dalam keadaan hidup. Waktu itu security bernama Budi Prasetyo menanyakan surat perintah jalan (SPJ).

Namun oleh pelaku dijawab SPJ akan diberikan menyusul karena mendadak dan penting. Budi percaya dan membiarkan Bus Transjakarta gadeng itu dibawa keluar pool

Rabu, 26 Juli 2017 pukul 02.30 WIB Kepala Pelaksana Pool Mayasari Bhakti melakukan pengecekan armada yang dioperasionalkan ternyata ada 1 bus yang tidak ada.

Mengetahui ada yang membawa tanpa SPJ, pihak manejemen lalu melapor ke Polsek Ciracas.

Berkat penyidikan polisi diketahui, pelaku ada dan bus berada di Pekalongan. Anggota buser lalu berangkat ke Pekalongan dan meringkus Sentot Setiadi (43) warga Meruya, Kembangan, Jakarta Barat.

Bus dan tersangka dibawa ke Polsek Ciracas dan hingga Kamis siang tadi masih diperiksa. (RWN)

The following two tabs change content below.

About admin

Check Also

Rasa Haru Saksikan Peninggalan Nabi di Masjid At Tin

BP, Jakarta — Kiswah bekas penutup makam Rasulullah SAW dipamerkan, puluhan orang memasuki ruangan di …